Kebakaran di Mendahara Tengah, 123 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal
MUARASABAK – Kebakaran besar terjadi di Dusun Makmur dan Dusun Arifin, Desa Mendahara Tengah, Kecamatan Mendahara Ilir, Kabupaten Tanjungjabung Timur, Provinsi Jambi, Selasa pagi (08/06). Akibat kejadian ini, sedikitnya 123 jiwa terpaksa harus kehilangan tempat tinggal.
Informasi dihimpun terhitung rumah warga terbakar itu mencapai 123 rumah yang sebagian hangus terbakar. Sementara pemilik rumah yang sebelumnya histeris melihat rumah terbakar langsung dievakusi ketempat posko yang telah disiapkan oleh tim pemadam kebakaran.
Camat Mendahara Ilir, Amri Juhardy saat dikonfirmasi membenarkan jumlah rumah terbakar diwilayahnya sudah mencapai ratusan dan hingga sampai Selasa siang, 8 Juni 2021 api sudah padam.
"Ada 111 rumah hangus terbakar dan 12 rumah dirusak agar tidak menjalar ke rumah warga lainnya," ujarnya.
Amri mengatakan, untuk sumber api sampai saat ini belum diketahui apa penyebabnya. Dan begitu juga kerugian belum ditafsir berapa karena masih fokus dalam pendinginan api dan mendata satu persatu para korban kebakaran.
"Sampai saat ini belum diketahui apa penyebab kebakaran karena masih dalam penyelidikan oleh pihak kepolisian," jelasnya.
Terpisah, Kapolres Tanjabtim, AKBP Deden Nurhidayatullah SIK SH saat dikonfirmasi membenarkan ada kebakaran yang jumlahnya mencapai ratusan dan saat ini masih dalam penyelidikan.
"Ya benar ada,saya masih di lokasi dan bakti sosial kepada keluarga yang terkena bencana kebakaran. Untuk kronologi sampai saat ini masih dalam penyelidikan apa penyebabnya,"terangnya.
Hingga saat ini belum bisa dipastikan berapa kerugian atas kebakaran tersebut. (nst)
Posting Komentar