Bupati H Anwar Sadat Hadiri Pengukuhan Pengurus MUI se-Kabupaten Tanjab Barat
KUALATUNGKAL - Bupati Tanjab Barat, Drs H Anwar Sadat MAg menghadiri Rakerda dan Pengukuhan Dewan Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan se-Kabupaten Tanjungjabung Barat, Masa Khidmat 2022-2027, Sabtu (18/06/2022).
Pengukuhan yang dilaksanakan di Balai Pertemuan Kantor Bupati ini dihadiri langsung unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah, para Camat, Ketua MUI Tanjab Barat beserta jajaran, tokoh Agama, tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya
Pengukuhan yang juga sekaligus Rakerda MUI Kabupaten Tanjab Barat Tahun 2022, dengan Tema Mari Kita Tingkatkan kualitas pelayanan dan sinergitas program Pemerintah Dalam dalam pemberdayaan Ekonomi Umat, demi terciptanya Kehidupan Yang Berkah dilaksanakan selama 2 hari, 18-19 Juni 2022.
Pengukuhan Dewan Pengurus MUI Kecamatan Se Kabupaten Tanjab Barat menjadi dewan pengurus setelah dikukuhkan Ketua MUI Tanjab Barat, Prof DR H Ahmad Syukri Saleh MA dan dibacakan surat keputusan ( SK) oleh Sekretaris MUI Mahputriono S.Sn, MPd I dihadapan Bupati Tanjab Barat dan anggota MUI.
Ketua MUI Tanjab Barat, Prof Dr H Ahmad Syukri Saleh MA dalam sambutannya mengatakan, bebarapa program prioritas kerja MUI Tanjab Barat Tahun 2022, antara lain Mensosialisasikan dan memotivasi masyarakat untuk berzakat di Baznas Tanjab Barat.
Digitalisasi Fatwa MUI Tanjab Barat akan bekerjasama dengan Kominfo dan Dinas Perpustakaan serta meningkatkan wawasan keluarga. Untuk menyajikan makanan sehat dan akan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan BPOM.
Sementara itu Bupati Tanjab Barat, Drs H Anwar Sadat MAg dalam sambutannya mengatakan, terkait dengan Baznas Tanjab Barat untuk dapat memanfaatkan secara optimal zakat produktif. Dan kedepan dalam upaya meningkatkan perekonomian akan terus diupayakan pelatihan mengembangkan kewirausahaan masyarakat, termasuk salahsatunya akan diadakan Car Free Day.
"Car Free Day ini diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat kita, baik itu olahan keluarga, UMKM untuk berjualan di CFD. Hal ini sebagai bentuk perhatian pemerintah untuk meningkatkan dan mengeliatkan ekonomi masyarakat di Kabupaten Tanjab Barat, ‘’ujarnya.
Ditambahkan Bupati, Rakerda MUI ini nantinya dapat menghasilkan sebuah terobosan dalam upaya meningkatkan, dan mengangkat ekonomi masyarakat yang masih dibawah garis kemiskinan.
Diakhir sambutannya Bupati mengucapkan selamat atas pengukuhan kepada dewan pengurus MUI kecamatan se-Kabupaten Tanjab Barat, semoga dengan ini terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat.
Dilanjutkan Penyerahan piagam kepada para Camat se-Kabupaten Tanjab Barat. (asm/prokopim tjb)
Posting Komentar