News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Bupati Tanjab Barat, H Anwar Sadat Harapkan KAHMI Berkontribusi Bagi Daerah

Bupati Tanjab Barat, H Anwar Sadat Harapkan KAHMI Berkontribusi Bagi Daerah

KUALATUNGKAL - Bupati Tanjungjbung Barat, Drs H Anwar Sadat MAg berharap agar Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dapat senantiasa berkomitmen memajukan organisasi kearah yang lebih baik. Termasuk bagaimana membangun sinergitas dengan Pemerintah Daerah khususnya dalam rangka mensukseskan pelaksanaan berbagai program serta visi misi Kabupaten Tanjungjabung Barat BERKAH yaitu Berkualitas, Ekonomi Maju, Religius, Kompetitif, Aman dan Harmonis (BERKAH).

Hal tersebut dikemukakan Bupati Tanjungjabung Barat, Drs H Anwar Sadat MAg saat menghadiri acara Musyawarah Daerah Korps Alumni Himpunan mahasiswa Islam (MUSDA KAHMI) ke IV, bertempat di Balai Pertemuan Kantor Bupati, Sabtu, 16 Juli 2022.

Turut hadir pada kesempatan itu unsur Forkopimda, Ketua Majelis Wilayah KAHMI Provinsi Jambi, Ketua Majelis Daerah KAHMI Tanjungjabung Barat, Majelis Penasehat KAHMI Tanjungjabung Barat, Para Pimpinan Ormas, Orsos, Organisasi Kepemudaan dan Insan Pers.

Bupati juga menyebutkan, KAHMI sebagai salahsatu organisasi kepemudaan juga menjadi wadah berhimpunnya generasi muda Islam, yang memiliki komitmen dalam pembangunan karakter bangsa dan penguatan peran aktif pemuda terhadap suksesnya pembangunan daerah Kabupaten Tanjungjabung Barat yang lebih maju dan sejahtera.

Selanjutnya, KAHMI diharapkan dapat meningkatkan kemampuan untuk membangun komunikasi efektif dengan lingkungan masyarakat maupun pemerintah daerah, sehingga semua program yang dijalankan organisasi ini dapat disinergikan dengan kegiatan pemerintah. (asm/diskominfo tjb)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar