News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Bupati H Anwar Sadat Hadiri Diskusi Panel Managemen Kasus Stunting Tahun 2022

Bupati H Anwar Sadat Hadiri Diskusi Panel Managemen Kasus Stunting Tahun 2022


KUALATUNGKAL - Bupati Tanjungjabung Barat,  Drs H Anwar Sadat MAg menghadiri kegiatan Diskusi Panel Manajemen Kasus Stunting tahun 2022, bertempat di balai pertemuan kantor Bupati, Rabu 14 Desember 2022.

Turut hadir, Kepala Perwakilan BKBN Provinsi Jambi beserta jajaran, Sekda Tanjungjabung Barat, Kepala Dinas P3AP2KB, Technical Asisten Satgas Stunting, Tim teknis Audit Kasus Stunting Tanjungjabung Barat.

Kegiatan Audit Kasus Stunting membuat empat indikator dengan cakupan di seluruh kabupaten dan kota yang meliputi pembentukan tim audit Kasus Stunting, pelaksanaan audit, diseminasi audit, dan evaluasi tindak lanjut audit kasus stunting dan manajemen pendampingan keluarga.

Bupati Tanjungjabung Barat, Drs H Anwar Sadat MAg dalam sambutannya mengatakan, Audit Kasus Stunting yang dilakukan pada hari ini jangan dimaknai sebagai audit yang bersifat manajerial, atau sekedar rapat koordinasi oleh pemangku kepentingan dengan output lebih soal kebijakan. Akan tetapi audit kasus stunting dilakukan oleh para praktisi, para profesi dan juga para ahli, dan sebagainya ini harus lebih base on kasus, lebih aplikatif dalam memberikan solusi terhadap subjek yang berdampak resiko stunting di Kabupaten TanjungjJabung Barat.

Dikatakan, guna mendorong percepatan penanganan dan pencegahan stunting perlu mengoptimalkan program gerakan bapak asuh anak stunting, dengan melibatkan seluruh pihak, baik stakeholder, perusahaan maupun tokoh masyarakat yang mampu untuk menjadi donatur dalam memberikan bantuan penanganan stunting. Baik itu bantuan materi maupun bantuan asupan gizi bagi anak yang menderita stunting untuk usia 0 hingga 2 tahun. (asm/diskominfo tjb)

 

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar