News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Ketua LMP Tanjabtim, Sudirman Minta Inspektorat Monitoring dan Evaluasi Kerusakan Bangunan di Desa Rantau Karya

Ketua LMP Tanjabtim, Sudirman Minta Inspektorat Monitoring dan Evaluasi Kerusakan Bangunan di Desa Rantau Karya


    Ketua LMP Tanjab Timur, Sudirman


MUARASABAK - Pekerjaan jalan rabat beton yang berada di Rt 11 Dusun Suko Rejo, Desa Rantau Karya, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjungjabung Timur telah rampung. Namun dalam hitungan bulan di sejumlah titik ditemukan masih ada kerusakan.

Atas kondisi tersebut, Ketua Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Tanjungjabung Timur, Sudirman MT mengecam atas kerusakan bangunan fisik yang baru  rampung.  

"Ada apa dengan penggunaan Dana Desa yang ada di Desa Rantau Karya, seperti yang dilansir media online. Masa baru rampung hitungan bulan kok sudah mengalami kerusakan, "ungkapnya mempertanyakan.

Sudirman yang akrab dipanggil Sudir ini menegaskan, perlu ditekankan kepada seluruh desa yang ada di Kabupaten Tanjab Timur, kiranya dalam setiap pelaksanaan pembangunan fisik lakukan semaksimal mungkin.

"Kan sudah ada perencanaan sebelum dilakukan pembangunan, dalam setiap  pekerjaan yang ada di desa. Tentu perencanaan itu dibuat oleh pihak yang memiliki kompetensi di bidang konstruksi. Jadi jika pun ada kesalahan masih dibatas kewajaran, "terangnya,
Lanjut Sudirman,  selaku  Ketua LMP  Tanjab Timur berharap kejadian seperti ini, tidak ada lagi, dan harus diproses. " Kami minta pihak Inspektorat segeralah lakukan monitoring dan evaluasi, terkait kejadian ini,"harapnya. 

Karena, ucap Sudirman lagi, mengingat hal ini tidak dibenarkan mengambil keuntungan dipekerjaan swakelola. Kan semua aparatur desa sudah memiliki gaji. Jadi bekerjalah sebagaimana mestinya, terlebih dalam hal, pembangunan yang menggunakan dana desa. Bangunan harus digunakan masyarakat untuk jangka panjang, bukan selesai dibangun, lalu rusak dan harus dibangun lagi.

Perkejaan fisik rabat beton di Desa Rantau Karya Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjab Timur menggunakan Dana desa 2023 senilai Rp 143.749.571.  Dengan volume perkerjaan panjang 155 meter,  lebar 2.20 meter dan tinggi 0.20 meter,  pekerjaan dilaksanakan oleh Tim Pelaksana Kerja (TPK) Desa Rantau Karya.

Sementara itu Kepala Desa Rantau Karya, Agus Mawardi ketika dikonfirmasi via WhatsApp, Selasa (27/2/2024) hanya menjawab, "ke kantor saja, sorean ini masih sibuk, "jawab Kades.  (nst)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar