PT PLN ULP Muara Sabak Gencarkan Sosialisasi dan Edukasi Keselamatan Ketenaga Listrikan
MUARASABAK - PT PLN (Persero) ULP Muara Sabak gencar melaksanakan sosialisasi dan edukasi keselamatan ketenagalistrikan. Sosialisasi keselamatan masyarakat umum adalah kegiatan yang dilakukan PLN untuk memberikan edukasi dan himbauan kepada masyarakat terkait penggunaan listrik yang aman.
Hal itu diungkapkan Manager PT PLN ULP
Muara Sabak melalui Team Leader Pelanggan dan Administrasi Desi Marlina Ayu di Muara Sabak, Selasa (11/02/2025). Dikatakan, dalam materi sosialisasi dan edukasi itu dijelaskan juga mengenai penggunaan listrik yang aman, bahaya korsleting, apa saja potensi bahaya listrik yang ada di sekitar kita, dan informasi tentang berbagai layanan PLN yang dapat diakses dengan mudah melalui aplikasi PLN Mobile untuk mendukung kenyamanan pelanggan dalam mendapatkan layanan kelistrikan.
Dia juga menyebutkan, edukasi seperti ini sangat penting untuk mencegah risiko kecelakaan listrik dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan dalam penggunaan energi listrik, hal ini merupakan langkah strategis untuk menciptakan masyarakat yang lebih peduli terhadap keselamatan.
‘’Keselamatan ketenagalistrikan bukan hanya tanggung jawab PLN, tetapi juga seluruh masyarakat. Dengan adanya edukasi ini, kami berharap masyarakat dapat lebih peduli dan memahami langkah-langkah pencegahan bahaya listrik dalam kehidupan sehari-hari, ‘’ucapnya.
Dengan adanya kegiatan edukasi ini, PLN ULP Muara Sabak berharap dapat terus membangun budaya keselamatan listrik di kalangan masyarakat. Kesadaran yang tinggi mengenai bahaya listrik dan langkah-langkah pencegahannya akan membantu mengurangi risiko kecelakaan listrik di lingkungan sekitar.
"Kegiatan ini sejalan dengan komitmen PLN untuk tidak hanya menyediakan layanan kelistrikan yang handal. Tetapi juga memastikan masyarakat mempunyai pemahaman yang baik tentang penggunaan listrik yang aman,”ungkap Desi Marlina Ayu menandaskan.
PT PLN ULP Muara Sabak akan terus melakukan sosialisasi keselamatan ketenagalistrikan kepada masyarakat umum untuk mencegah kecelakaan akibat listrik.
Sosialisasi ini dilakukan dengan berbagai cara, di antaranya, mengedukasi masyarakat mengenai bahaya listrik yang umum terjadi. Memberikan edukasi langsung kepada masyarakat yang tinggal dekat dengan jaringan listrik, memasang stiker edukasi di rumah masyarakat, menginformasikan kepada masyarakat mengenai jarak aman dari jaringan listrik, menginformasikan kepada masyarakat mengenai tindakan yang harus dilakukan jika terjadi gangguan listrik.
Kemudian ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga keselamatan ketenagalistrikan, di antaranya:
1. Tidak membakar sampah di dekat jaringan listrik
2. Tidak memasang APK di tiang atau kabel listrik PLN
3. Menjaga jarak aman minimal 3 meter dari jaringan listrik
4. Melaporkan potensi bahaya kepada PLN, seperti pohon yang mengganggu jaringan listrik
5. Mengikuti himbauan dan tanda peringatan serta rambu-rambu yang ada
Mari peduli dengan keselamatan listrik di sekitar kita! Jika Electizen mengalami gangguan kelistrikan, segera laporkan melalui aplikasi PLN Mobile. Semua makin mudah!. (yasminsimamora)
Posting Komentar